Pebulutangkis muda Indonesia, Panji Akbar berhasil melanjutkan kiprahnya di gelaran Ciputra Hanoi Vietnam Challenge 2011. Dalam dua pertandingan yang berlangsung pada hari yang sama, Panji berhasil meraih kemenangan. Panji yang harus merangkak dari babak kualifikasi unggul atas pemain Taipei, Chang Shih Ying 21-12, 21-16 di babak pertama. Malam harinya, Panji kembali meraih kemenangan dua game langsung. Pebulutangkis Malaysia, Lim Chi Wing yang menjadi lawannya di babak kedua dikalahkannya dengan skor 21-9, 21-12. Selanjutnya di partai final kualifikasi nanti, Panji mendapat tantangan berat dari unggulan teratas kualifikasi, Kim Hong Sieng untuk lolos ke babak utama.
Di nomor ganda campuran, Rintan Apriliana Sutanto yang berpasangan dengan pemain Malaysia, Wong Beryno Jiann Tze juga meraih kemenangan di babak pertama kualifikasi. Pasangan gado-gado ini unggul 21-15, 21-14 atas ganda Taiwan, Lu Jing Yao/Chen Shih Ying. Di final nanti, Wong/Rintan akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah, Bui Bang Duc/Le Thu Huyen yang sebelumnya menang tanpa tanding setelah lawannya, Kim Hong Sieng/Ker Ratha Nisa mengundurkan diri. Sayang langkah keduanya tidak diikuti oleh ganda putra, Nur Wahid Ardianto/M. Allan Sholihuddin yang memberi kemenangan walkover atas lawannya Mohd Razif Abd Rahman/Mohd Razif Abdul Latif.